Menikmati Sarapan Sehat di 'GOCAPAN' Ibis Bandung Trans Studio
Semenjak pandemi melanda, orang-orang mulai aware terhadap kesehatan diri dan keluarga. Mulai rajin berolahraga, lebih selektif memilih makanan, dan sangat peduli terhadap kebersihan. Saya pun begitu.
Selama pandemi jarang banget pergi ke tempat keramaian. Sekalinya pergi kalau ada urusan mendesak atau memang pekerjaan yang nggak bisa ditinggalkan. Seperti waktu harddisk saya rusak, terpaksa saya harus pergi ke salah satu pusat elektronik terbesar di Bandung.
Sementara perihal olahraga, saya rutin jalan kaki dan jogging di sekitar komplek. Tapi lebih seringnya sih skipping. Kalau kamu olahraga apa?
Coba saya tebak! Mungkin kamu bagian dari olahraga gowes yang belakangan ini memang sering ditemui di jalanan kota. Di Bandung sendiri saya sering melihat para gowes(er) alias pesepeda ini berseliweran di jalan utama.
Biasanya saya lihat juga para pesepeda tersebut berhenti sejenak untuk beli sarapan di kedai pinggir jalan yang mereka temui dalam perjalanan.
Sekarang bisa sarapan sehat di Gocapan Ibis Bandung Trans Studio
Wilujeng sumping di Ibis Bandung Trans Studio/Raja Lubis |
Kabar baik buat para pesepeda Bandung, sekarang bisa sarapan sehat di hotel dengan harga yang sangat terjangkau lho. Ya, Ibis Bandung Trans Studio punya program GOCAPAN yang artinya 'GOwes CAri saraPAN'.
Pertama kali dengar istilah ini, yang terlintas di benak saya adalah gocap alias lima puluh. Jadi saya mikirnya memang harganya lima puluh (ribu) an.
Dan memang Gocapan bukan sekadar singkatan, tapi memang harganya 50K saja per orangnya. Dan dengan harga segitu kita bisa menikmati semua menu sarapan yang ada di Ibis Bandung Trans Studio. Mulai dari kopi, teh, jus, buah segar, sereal, aneka macam roti, bubur ayam, nasi goreng, dan berbagai menu sehat lainnya.
Perlu dicatat, Gocapan ini diperuntukkan bagi para pesepeda. Terkait keamanan sepeda kamu tidak perlu khawatir, karena disediakan parkir gratis yang dijaga ketat oleh security. Setiap pesepeda yang datang akan diberikan tanda khusus. Dan begitu selesai, security pun akan melakukan verifikasi terlebih dahulu sebelum sepeda tersebut dibawa pulang oleh pemiliknya.
Pengalaman mencoba Gocapan
parkir sepeda yang aman dan nyaman |
Harganya yang relatif terjangkau apalagi all you can eat, membuat saya tertarik mencoba Gocapan. Pergilah saya ke Ibis Bandung Trans Studio. Tidak sulit untuk menemukan lokasi gocapan di Terrace Ibis Bandung Trans Studio. Banyak security yang berjaga yang bisa mengarahkan jikalau kamu memang belum tahu lokasi persisnya.
Begitu sampai di Terrace, saya harus mengikuti serangkaian protokol kesehatan yang diberlakukan. Pertama wajib memakai masker selama di area. Lalu saya dites suhu tubuh dengan alat pindai wajah. Jadi nggak ada tuh alat pengukur nempel-nempel di jidat apalagi di tangan. Setelah itu wajib membersihkan tangan dengan hand sanitizer yang disediakan.
Jaga jarak juga diberlakukan. Terlebih konsep outdoor Terrace Ibis Bandung Trans Studio yang cukup luas ini sangat memungkinkan untuk melakukan jaga jarak. Meja dan kursi ditata sedemikian rupa agar para pengunjung gocapan merasa aman dan nyaman.
Setelah memilih meja dan kursi, saatnya berburu makanan.
My fav menu: nasi kuning, bihun, kacang, dan kerupuk/Raja Lubis |
Makanan yang pertama kali saya pilih adalah nasi kuning. Kenapa? Biar suasana sarapannya sangat terasa. Secara nasi kuning ini termasuk salah satu makanan favorit orang-orang untuk sarapan. Agar suasana sarapan makin terasa kental dengan kearifan lokalnya, saya memilih omelet alias telur dadar sebagai teman nasi kuning.
Oia, seluruh penyajian makanan sepenuhnya dibantu oleh staf Ibis Bandung Trans Studio sebagai bagian dari protokol kesehatan yang dijalankan.
Manfaatkan promo menarik
Gocapan buka setiap hari mulai pukul 06.00 - 10.00 WIB/Raja Lubis |
Kebayang nggak harga yang sudah sangat ramah kantong, masihlah pula disertai promo. Selama Maret ini Gocapan punya promo menarik Buy 2 Get 1 Free pada hari Senin sampai Kamis. Sementara untuk Jumat, Sabtu, dan Minggu ada promo diskon 20%.
Saya bantu perhitungannya ya.
Untuk mendapat benefit maksimal, kamu bisa mencoba gocapan bersama dua orang teman. Artinya jumlahnya tiga orang. Dan datanglah dengan kelipatan tiga. Bisa berenam, bersembilan, berdua belas, dan seterusnya.
Dengan promo Buy 2 Get 1 Free di weekday, untuk tiga orang kamu cukup membayar 100 ribu rupiah saja. Harga tersebut dibagi tiga orang. Jadi masing-masing orang cuma membayar sekitar 33 ribu, dan itu all you can eat. Menggiurkan bukan?
Jadi tunggu apa lagi segera hubungi nomor telepon +82 811-2000-0684 untuk informasi dan reservasi. Kamu juga bisa chat melalui whatsaap karena nomor tersebut sudah terhubung ke official whatsapp Restoran Ibis Bandung Trans Studio.